Berinternet menjadi lebih aman dari incaran pencuri data

Bisa dibilang, internet bukan tempat yang aman, terutama dalam hal perlindungan data. Mungkin banyak yang tidak menyadari bahwa para hacker selalu mencari celah untuk memantau untuk melakukan pencurian, baik berupa password atau data yang bisa dimanfaatkan untuk kesenangan atau keuntungan mereka. Data yang dicuri bisa didapat melalui aktifitas berinternet kamu yang terpantau melalui cookies ataupun jejak setelah melakukan browsing ke situs tertentu.

Untuk mencegah hal tersebut, ada baiknya kamu melindungi data-data menggunakan aplikasi tambahan yaitu Wipe. Meski namanya sederhana dan singkat, kemampuannya dalam mengamankan data tidak bisa dianggap ramah, terutama dalam hal menghapus data secara permanen guna melindungi privasi atau data rahasia. Wipe juga akan menghapus serta membersihkan history dan cache, file index, cookies, temporary internet files, serta file lain yang tersimpan setelah melakukan aktifitas menjelajah internet.

Saat pertama kali dijalankan, secara otomatis Wipe akan memindai aplikasi yang terdapat pada sistem dan mencari file atau data yang bisa dikategorikan aman untuk dihapus. Meski demikian proses penghapusan tetap membutuhkan persetujuan pengguna sehingga kamu bisa memilah kembali data yang terdeteksi Wipe sebagai data yang aman untuk dihapus.

Wipe menggunakan pilihan metode penghapusan data yang menjadi standar keamanan internasional. Pilihan tersebut terdiri dari One pass anti-recovery, DOD 5220.22 antirecovery, Gutmann anti-recovery, dan juga Russian GOST P50739-95 antirecovery.

Download disini

 

 

sumber : http://www.tabloidpcplus.com/2013/03/review-produk/wipe-2013-utiliti-gratis/

0 comments:

Post a Comment

100% Backlink Indonesia